
Satechi Lockdown Portable Hardisk adalah salah satu casing hardisk eksternal ukuran 2,5 inch yang menawarkan keamanan dengan cara memasukkan password sebelum anda bisa mengakses data yang ada di dalamnya.
Uniknya, tombol angka yang ada berupa sebuah layar OLED sehingga membuat hardisk eksternal ini terlihat keren.| Kita bisa  memasukkan 4 – 8 digit angka    untuk mengamankan data yang ada di  dalamnya dan sistim keamanannya    sendiri tidak memerlukan install  software di dalam PC atau lainnya    (built-in apps). Casing hardisk    ini juga mendukung USB 3.0 untuk transfer data lebih cepat dan    kompatibel baik dengan Windows atau MAC. Anda juga tidak perlu kuatir bagaimana kalau hardisk hilang dan seseorang mencabutnya dari casing karena setelah data anda diberi password, otomatis data yang ada sudah dienskripsi dan tidak bisa dibuka walaupun tanpa casing ini. Satechi Lockdown Portable Hardisk ini dijual dengan harga US$ 99 tetapi belum termasuk hardisknya yah!! Memang mahal tapi daripada nanti foto anda diupload dan menjadi malu.  | 
| Sumber berita | 
| Satechi LockDown USB 3.0 Super-Speed 256-bit Encrypted Portable External 2.5" | 
Tidak ada komentar:
Posting Komentar